banner 728x250

Sherly Tjoanda, Cagub Maluku Utara Dikawal Personel Mabes Polri

Sherly Tjoanda, Cagub Maluku Utara Dikawal Personel Mabes Polri
Sherly Tjoanda, Cagub Maluku Utara Dikawal Personel Mabes Polri
Advertisements

Trendingpublik.Com, Ternate – Calon Gubernur (Cagub) Maluku Utara Sherly Tjoanda istri mendiang Benny Laos dikawal personel dari Mabes Polri.

Sherly Tjoanda mendapatkan pengawalan setelah dirinya balik dari Jakarta menjalani serangkaian perawatan medis. Kemudian saat ketibaanya di Kota Ternate, Maluku Utara, Cagub yang menggantikan mendiang suaminya Benny Laos itu, langsung melakukan konferensi pers di Shaid Bella Hotel Ternate, Kamis (13/10/24).

Dalam keterangannya Sherly siap melanjutkan perjuangan suaminya di Pemilihan Gubernur Maluku Utara 2024.

Pengawalan kepada Sherly Tjoanda tidak  hanya dari Mabes Polri, ada juga pengawalan pribadi (Walpri) dari Polda Maluku Utara yang ikut mengawalnya.

Salah satu pengamat politik Universitas Muhammadiyah Maluku Utara (UMMU) Ali Ating menilai pengawalan dalam pesta demokrasi harus di samaratakan, tidak harus sampai berlebihan.

“Ini yang menjadi catatan, sehingga tidak adanya kecemburuan tertentu,” kata Ali Ating, Kamis (24/10/2024).

Menurut Ali Ating pengawalan yang di dapat Sherly tidak lepas dari koneksi Benny Laos di Jakarta.

“Kalau pandangan saya itu wajar dari aspek kesamaan, tetapi saat ini dia sebagai Cagub, jadi pengawalan harus di sama.” tambahnya.

Sementara Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Maluku Utara Sarbin Sehe mengungkan pengawalan kepada Sherly Tjoanda masi dalam masa pemulihan pasca kecelakaan.

“Pengawalan kepada ibu Sherly tidak menimbulkan jarak antara dia dengan masyarakat.” ungkap Sarbin

Ketua Tim Pemenangan Sherly-Sarbin, M Rahmi Husen mengaku pengawalan kepada ibu Sherly Tjoanda menjadi prioritas pasca kecelakaan bersama pak Benny Laos.

“Hal itu karena berkaca dari tragedy di Talibu, sehingga pengawalan jadi prioritas.” ucapnya. (pk)