Trendingpublik.com, TEKNO – Samsung kembali meluncurkan ponsel terbarunnya yaitu Galaxy M12. Ponsel Galaxy M12 resmi diluncurkan di Vietnam pada pekan ini, demikian diwartakan GSM Arena, Jumat (5/2/21).
Seperti yang sudah diperkirakan sebelumnya, spesifikasi Galaxy M12 mencolok pada sektor baterai, karena sumber dayanya itu punya kapasitas cukup besar yakni 6000 mAh.
Galaxy M12 diperkirakan mendarat di Indonesia dalam waktu dekat. Gawai itu sudah mengantongi sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri dari Kementerian Perindustrian pada pekan ini.
Berikut spesifikasi Galaxy M12:
Layar
Samsung menggunakan panel IPS LCD untuk layar Galaxy M12. Luas layarnya 6,5 inci, dengan resolusi 720 plus.
Mesin
Samsung, dalam website resminya di Vietnam, tak mengungkapkan jenis prosesor yang menjadi inti dapur pacu Galaxy M12. Alih-alih hanya diterangkan bahwa yang digunakan adalah chipset octa-core 2 GHz. Diduga gawai ini menggunakan prosesor Exynos 850.
Untuk mendukung kinerja prosesor tersedia RAM dengan pilihan 3 GB, 4 GB, dan 6 GB. Sementara memori internal tersedia dalam opsi 32 GB, 64 GB, dan 128 GB.
Kamera
Galaxy M12 menggunakan empat kamera belakang. Kamera paling besar berukuran 48 MP, yang disokong oleh kamera 5 MP (ultra wide), sebuah kamera makro 2 MP, dan kamera untuk depth sensor. Kamera depannya beresolusi 8 MP.
Baterai
Baterai Galaxy M12 berkapasitas 6000 mAh. Ia didukung teknologi pengisian cepat 15 W. Samsung mengklaim baterai ini, jika diisi penuh, bisa bertahan selama 24 jam jika digunakan hanya untuk berselancar di internet dan 23 jam pemutaran video.
Belum diketahui berapa harga Galaxy M12 yang diluncurkan di Vietnam. Samsung juga belum membocorkan kapan akan diluncurkan di Indonesia.