banner 728x250

Bolmut Terima Penghargaan Parahita Ekapraya dari Kementarian PPPA RI

Bolmut Terima Penghargaan Parahita Ekapraya dari Kementarian PPPA RI
Advertisements

Trendingpublik.Com,Bolmut – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara ( Bolmut ) menerima penghargaan Parahita Ekapraya kategori Madya tahun 2022 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KPPPA-RI).

Pj Bupati Bolaang Mongondow Utara Sirajudin Lasena, SE.,M.Ec.Dev, didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Ening Sutrisni menerima langsung penghargan Ekapraya yang diberikan Asisten Deputi PUG Bidang Ekonomi Kementerian PPPA RI Dewa Ayu Laksmi, di Kantor Kementerian PPPA RI Jakarta, Rabu (10/1/2023).

Penghargaan Parahita Ekapraya yang diberikan Kementerian PPPA RI kepada Pemerintah Daerah Bolmut merupakan bentuk pengakuan atas komitmen dan peran serta pimpinan Daerah dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan dalam berbagai bidang pembangunan yang telah dilakukan di Bolaang Mongondow Utara.

Dalam kesempatan, Pj Bupati Bolmut Sirajudin Lasena bersama Pimpinan OPD Bolmut menyerhakan usulan bantuan Mobil Perlindungan Anak dan Perepmpuan (Molin) untuk Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Hal tersebut menunjukan Pj.Bupati Sirajudin Lasena berkomitmen untuk langkah nyata dan respon cepat dalam pemperdayakan kesejahtaraan perempuan dan anak-anak di Bolaang Mongondow Utara. (Piko)