Dishub Bakal Pasang Lampu Lalu Lintas Di Persimpangan

Foto: Redaksi
Advertisements

Boroko – Kawasan Ibukota Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) perlu adanya penataan pemasangan lampu lalu lintas disetiap persimpangan yang ada diperkotaan ini guna untuk mengatur akan tertibnya berlalu lintas oleh setiap kendaraan baik beroda dua maupun beroda empat dan juga untuk mengurangi angka kecelakaan akibat tidak adanya lampu lintas disetiap titik ibukota Bolmut.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Moh. Syarifudin Potabuga, SE, MM saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa sejauh ini Pemerintah Daerah (Pemda) Bolmut, melalui Dishub sudah mengusulkan perencanaan program kerja tentang penataan pemasangan lampu lalu lintas untuk tahap pertama yang rencananya akan dipasang ditiga titik lokasi yang berbeda yakni dipersimpangan Polsek Kaidipang, Persimpangan Masjid Multazam Bolangitang dan Persimpangan Bintauna.

“Kemudian disamping itu bukan hanya tentang penataan pemasangan lampu lalu lintas disetiap titik lokasi akan tetapi ada juga pemasangan rambu – rambu lalu lintas disepanjang jalan tujuannya untuk memudahkan bagi pengguna jalan mengetahui arah penunjuk jalan.

Potabuga menambahkan, rencana usulan program kerja telah masuk dalam penataan namun terkendala masalah anggaran, jadi masih menunggu adanya kucuran dana alokasi khusus (DAK) dari pemerintah pusat yang juga harus tertata didalam anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Bolmut untuk kedepan nanti ditahun berikutnya.”jelas potabuga

Terpisah Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut, Arman Lumoto, S.Ag.,M.Pdi saat ditemui diruang kerjanya, mengatakan pihak legislatif sudah menyetujui berbagai macam program kerja yang telah diusulkan oleh Pemerintah Daerah (PEMDA) sehingganya tinggal instansi terkait yang siap melaksanakan program tersebut.”ujar Lumoto yang juga politisi PAN.

(Har)

Exit mobile version